Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Penelitian : Rata-rata Manusia Bercinta 117 Hari Sepanjang Hidupnya

 

PopTopik.com - London - Pernahkah Anda membayangkan berapa banyak hubungan seks yang akan Anda lakukan sepanjang hidup?

Anda tak perlu khawatir karena para pakar di Reebok memiliki jawabannya. Menurut mereka, rata-rata masa hidup manusia adalah 25.915 hari dan sebanyak 117 hari di antaranya kita habiskan dengan melakukan hubungan seks.

Dalam penelitian yang dilakukan perusahaan perlengkapan olahraga tersebut terhadap 9.000 orang di Inggris, Kanada, Jerman, Amerika Serikat, Prancis, Meksiko, Spanyol, Rusia, dan Korea Selatan, juga diperoleh fakta bahwa 41 persen dari masa hidup kita digunakan untuk kegiatan yang berkaitan dengan teknologi, seperti menggunakan Internet, memeriksa pesan pendek, atau menonton YouTube. Itu sama dengan 10.625 hari.

Sebagai perbandingan, rata-rata manusia hanya menghabiskan waktu 180 hari sepanjang hidup mereka untuk berolahraga. Adapun rata-rata manusia akan menghabiskan waktu 7.709 hari atau hampir 30 persen dari masa hidup mereka untuk duduk.

Hasil penelitian itu juga mengungkapkan bahwa orang Inggris adalah yang paling banyak melamun dengan rata-rata 49 kali dalam sebulan. Sedangkan bersosialisasi menghabiskan 6 persen dari masa hidup kita atau 1.765 hari.

Reebok melakukan penghitungan ini sebagai bagian dari sebuah kampanye untuk membuat manusia memanfaatkan sebaik mungkin masa hidup mereka yang rata-rata 71 tahun.

Wakil Presiden Brand Management Reebok Yan Martin mengatakan, “Semangat 25.915 hari bukan sebuah ketakutan, melainkan harapan dan kesempatan. Penelitian ini diharapkan bisa mendorong dan menginspirasi banyak orang untuk melakukan sesuatu yang lebih dalam hidup mereka.”

“Berlari satu putaran lebih banyak, memanjat beberapa tangga lebih banyak, itu bisa berarti satu putaran bumi lebih banyak saat 25.915 hari dalam hidup kita berakhir,” katanya.(tempo)
Iklan Bawah Artikel
Kode Iklan Matched Content

Post a Comment for "Penelitian : Rata-rata Manusia Bercinta 117 Hari Sepanjang Hidupnya"